DPRD Maluku Berharap Tidak Ada Monopoli Anggaran Terharap OPD Lain
Ambon, Suara ReformasiCom : Dalam postur Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Maluku tahun 2023, ada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang anggarannya lebih besar dari OPD yang lain.
Demikian di katakan Mumin Refra ,selasa (29/11/2022) saat Rapat Paripurna DPRD Provinsi Maluku , dalam rangka Penyampaian Nota Keuangan dan Ramperda tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran 2023 .
“Kita berharap terjadi persekutuan dalam pengelolaan birokrasi itu terus berlangsung dengan baik” ujarnya.
Menurutnya, postur APBD tahun 2023 ini cukup bagus dan anggaran Maluku naik, namun semua OPD terlihat mendapatkan kesempatan yang sama.
,””Kita berharap ini menjadi perhatian Pemerintahan Daerah . sehingga dalam mendesain program perhatian memperhatikan semua OPD. bukan saja program fisik tapi non fisik juga hendak diperhatikan, ujar Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB ) Maluku itu.
Selanjutnya kata Dia, Sehingga tidak ada monopoli antara OPD yang satu dengan yang lain, Karena kebersamaan kelembagaan Pemerintahan itu penting.
Ditambahkannya, semua OPD di bentuk berdasarkan aturan, untuk itu diharapkan OPD bergerak bukan saja hal-hal yang sifatnya rutinitas, tetapi ada perencanaan pembangunan di OPD masing-masing, sehingga dapat di atur .jangan sampai rutinitas, tapi perencanaan pembangunan melalui agenda OPD-OPD setempat sesuai dapat di penginapan oleh Pemerintah Daerah.
,”Dan kita berharap Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bapeda) bisah mampu melihat ini untuk kebutuhan dasar, ujar Anggota Komisi I DRPD Provinsi Maluku.(SR)
Belum Ada Komentar