Peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW 1445/2023 M, Pejabat Bupati SBB Minta Umat Implementasi Sikap dan Prilaku Ahlak Rasululla
SuaraReformasi.Com.SBB.Tim penggerak PKK SBB menggelar Peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW, dengan mengusung tema “Dengan Semangat Maulid Nabi Kita Pererat Tali Silaturahmi Sesama Anak Negeri Demi Saka Mese Nusa Maju”, kegiatan tersebut dipusatkan di Gedung Hatutelu, Jalan TransSeram, Dusun Waimeteng Pante, Kota Piru, pada, Selasa, (10/10/2023).
Hadir dalam kegiatan itu, Penjabat Bupati SBB, Brigjen Andi Chandra As’ Aduddin, S.E., M.H, mewakili Kejari SBB, PLT Kasi Intel Kejari SBB, Taufik Purwanto, S.H., mewakili Kapolres SBB, Wakapolres SBB, Kompol La Udin Taher, S.I.P, Mewakili Kepala Kakanwil Kemenag SBB, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten SBB, Ny Norma Riyana As’Aduddin, S.E., Ketua Persit KCK Cabang XLI Kodim 1513/SBB, Ny Pingkan Veronica G Paulus, Ketua Dharmawanita Pemda SBB, Ny Mece Urasana, para staf ahli dan asisten setda kabupaten SBB serta pimpinan OPD di lingkup Pemda SBB, Ketua Dan Perwakilan Majelis Taklim se Kabupaten SBB.
Dalam sambutannya Penjabat Bupati SBB, Brigjen Andi Chandra As’ Aduddin, S.E., M.H, menyatakan, acara peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW 1445 H/ 2023 M dan sekaligus Pelantikan Majelis Ta’ lim Nur Faadilah yang diselenggarakan oleh TP PKK SBB menjadi ajang silahturahmi di lingkup Pemerintah Kabupaten Seram Bagian Barat terutama supaya, kita jadikan peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW sebagai ajang untuk bersyukur kepada Allah SWT yang telah mengutus suri teladan bagi kita semua.
Pada kesempatan tersebut, Andi Chandra mengajak semua hadirin untuk meneladani sifat Rasulullah SAW dan menerapkannya dalam kehidupan, terutama saat bekerja melayani masyarakat serta menjadikan Kabupaten Saka Mese Nusa semakin maju.
Menurutnya, dengan terus mengimplementasikan sikap perilaku dan ahlak Rasulullah dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara dengan terus mendekatkan diri kepada sang khalik Allah Subhahanu Wataallah akan meningkatkan keimanan dan ketakwaan.
Karena itu, Penjabat Bupati SBB ini mengharapkan, dengan dibentuknya majelis Ta’alim Nur Fadilah dapat mengembangkan keimanan Jemaah dan menjadi ajang silahturahmi serta pembangunan iman umat.
Andi Chandra menjelaskan, dalam pelaksanaan.dakwahnya Nabi Muhammad SAW menemui banyak tantangan, tetapi beliau tetap sabar dalam menjalankan tugas dari Allah, untuk itu, dirinya berharap, para hadirin dapat mengikuti sikap beliau dan senantiasa berdoa kepada Allah SWT.
” Semoga lewat momen peringatan ini, kita dilapangkan dalam berbagai urusan, serta menghidupkan semangat bergotong royong ditengah masyarakat yang mampu mempererat rasa persatuan, kebersamaan dan persatuan dalam pemerintahan dan persatuan di Kabupaten Seram Bagian Barat,” cetusnya.
Mengakhiri sambutannya, Penjabat Bupati SBB menyatakan bahwa, menjelang kita masuk pada pesta demokrasi di Tahun 2024, selaku pimpinan daerah, Ia mengajak seluruh masyarakat untuk sama-sama tetap menjaga daerah ini agar tetap kondusif dan aman, jauhi perbedaaan dan pertikaian selalu dekatkan diri dan bertaqwa kepada Allah SWT. (Ser)
Belum Ada Komentar