Popular Articles

Pemkot Ambon Perkuat Sinergi Dengan BINDA Maluku  Wujudkan Stabilitas Kota

Pemkot Ambon Perkuat Sinergi Dengan BINDA Maluku Wujudkan Stabilitas Kota

SUARAREFORMASI.COM.AMBON  – Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon semakin memperkuat sinergi dengan Badan Intelijen Negara Daerah (BINDA) Maluku dalam rangka menciptakan stabilitas dan pembangunan berkelanjutan di kota ini.

Setelah melaksanakan rapat paripurna perdana di DPRD Kota Ambon, Wali Kota Ambon, Bodewin Wattimena, didampingi Wakil Wali Kota Ely Toisutta dan Sekretaris Pemerintah Kota Robby Sapulette, melakukan rangkaian kunjungan silaturahmi dengan jajaran Forkopimda, baik di tingkat provinsi maupun kota Ambon.

Kunjungan ini diawali dengan  Pengadilan Tinggi Ambon, dan BINDA Maluku,

Di mana Wali Kota menyampaikan pentingnya menjalin komunikasi intensif antara pemerintah dan BIN dalam rangka mengantisipasi potensi permasalahan yang ada di masyarakat.

“Kami berharap dengan komunikasi yang baik, berbagai persoalan yang muncul dapat kita antisipasi secara efektif.

Terutama, dengan peran strategis BINDA dalam menjaga stabilitas dan keamanan di Ambon, sinergi ini akan membawa perubahan positif bagi kota kita,” ujar Wattimena dalam keterangannya di Kantor BINDA Maluku.

Wattimena menegaskan bahwa Pemkot Ambon dan BINDA Maluku sepakat untuk terus bekerja sama dalam melakukan upaya pencegahan terhadap berbagai potensi konflik yang mungkin timbul.

“Dengan kerja sama yang lebih erat, kita dapat lebih cepat dan tepat dalam melakukan pencegahan dini terhadap potensi gangguan keamanan di Ambon,” tambahnya.

Melalui langkah kolaboratif ini, Pemkot Ambon optimis dapat menciptakan suasana yang lebih kondusif, aman, dan sejahtera bagi masyarakat, serta mendorong pembangunan yang lebih baik di segala bidang.(Ser)


Comments

  1. No Comments

Add Comment

Testimonial

Nulla vel metus scelerisque ante sollicitudin commodo....

Cindy

Tingkatkan !!!...

Larry

Bagus...

Jerry

Good !!...

nisa

Blognya keren !!...

Mila Karmila

Metode SEO yang sangat keren!!!......

Dian Herliwan
Category