Lanud Ignatius Dewanto KKT Jadi Tuan Rumah HUT TNI ke-78
SuaraReformasi.Com.Saumlaki.-Pangkalan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (Lanud) Ignatius Dewanto Saumlaki, Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT) menjadi tuan rumah pelaksanaan upacara Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-72, 5 Oktober 2023.
Bertindak sebagai Inspektur Upcara, Komandan Lanud Ignatius Dewanto Letkol Pom Fernando Efendi, S.Kom., M.I.Pol. Sekaligus membacakan Amanat Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M.
Acara kemudian dilanjutkan dengan Pangung Prajurit yang berlangsung di halaman Lanud setempat. Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar Ruben B Moriolkossu, mengatakan kalau
Tema HUT tahun ini yakni "TNI Patriot NKRI: Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju" menegaskan tentang posisi TNI sebagai patriot bangsa yang siap membela tanah air.
"TNI merupakan komponen utama penyelenggaraan negara dalam menjaga keutuhan NKRI. Oleh sebab itu, atas nama Pemda, saya berikan penghargaan setinggi-tingginya atas dedikasi dan kolaborasi yang berlangsung selama ini. Dan saya harap hubungan baik ini terus berjalan demi Bumi Duan Lolat dan NKRI tercinta," tandas Moriolkossu.
Sebagai wujud rasa syukur, dibuat Panggung Prajurit tuk mempererat tali silaturahmi. Diatas panggung prajurit, Dandim 1507 Saumlaki Letkol Hendra Suryaningrat, mengatakan bahwa peringatan HUT merupakan upaya mewarisi semangat juang, memahami keteladanan, menghormati pengorbanan dan dedikasi yang luar biasa dari para prajurit dan pahlawan yang telah berjuang untuk kedaulatan dan keutuhan NKRI.
"Untuk itu dimomen ini saya mengajak seluruh instansi militer, ASN pemerintahan dan seluruh masyarakat di KKT untuk secara aktif bersama-sama membangun, meneruskan perjuangan dan cita-cita para pahlawan terutama dalam pembangunan dan kemajuan di Bumi Duan Lolat ini," ajak Dandim.
Mengakhiri sambutannya di pangung prajurit ini, Dandim juga mengajak agar semakin meningkatkan persatuan dan kesatuan, jiwa dan semangat yang dilandasi semangat pengabdian kepada bangsa dan negara. Dengan demikian akan mampu menyumbangkan pemikiran yang baik dan strategis guna mewujudkan Indonesia seperti yang dicita-citakan.(AvoSer)
Belum Ada Komentar