Artikel Populer

Reses di Kota Ambon, Anggota DPRD Maluku Elviana Pattiasina Gelar Pengobatan Gratis Bagi Warga Air Salobar

Reses di Kota Ambon, Anggota DPRD Maluku Elviana Pattiasina Gelar Pengobatan Gratis Bagi Warga Air Salobar

 Ambon.Suara Reformasi.Com.– Anggota DPRD Provinsi Maluku dr Elviana Pattiasina/Maitimu mengisi masa reses dengan melakukan pengobatan kesehatan gratis bagi masyarakat yang berada di Air Salobar, Kecamatan Nusaniwe, Kota Ambon, Sabtu (13/5/2023).

Wakil rakyat dari Partai Demokrat asal daerah pemilihan Kota Ambon itu mengatakan, sebagai anggota Komisi IV DPRD Provinsi Maluku yang membidangi kesehatan, dirinya sangat peduli terhadap masalah kesehatan warga Kota Ambon, khususnya yang berada di kawasan Air Salobar.

”Ini adalah kontribusi saya sebagai anggota DPRD Provinsi Maluku untuk melihat dan menangani secara langsung kondisi kesehatan masyarakat yang berada di Air Salobar,” ujar Pattiasina.

Guna memberikan pelayanan kesehatan gratis yang terbaik bagi masyarakat di Air Salobar, Pattiasina melibatkan 7 orang dokter diantaranya dr ahli saraf dan dr ahli THT .

”Kegiatan pengobatan gratis ini selain doker umum tapi juga ada dokter ahli THT dan syaraf. Harapannya, bisa dikunjungi masyarakat untuk mengecek kondisi kesehatan secara gratis terutama masyarakat yang memiliki masalah kesehatan,” ujarnya.

Kendati Kota Ambon diguyur hujan lebat sejak pagi, namun tidak mengurangi minat masyarakat untuk mendatangi lokasi pelayanan kesehatan yang dihelat dr Elviana Pattiasina.

Pengunjung yang hadir mulai dari anak- anak hingga orang tua. Pada umumnya anak-anak mengalami demam dan batuk, sementara orang dewasa hingga para manula kebanyakan menderita sakit darah tinggi, gatal-gatal dan keluhan lainnya

Memang cuaca yang agak ekstrim memungkinkan masyarakat yang datang mengalami sakit panas, batuk pada anak-anak. Sementara orang dewasa mengeluh gatal-gatal, darah tinggi dan lainnya,” kata Pattiasina.

Sementara itu, Ketua Majelis Jemaat GPM Betesdha, Klasis Pulau Ambon Pdt Ricky Siahaya mengapresiasi kegiatan sosial berupa pengobatan kesehatan gratis bagi masyarakat di Air Salobar.

”Saya sangat mengapresiasi kegiatan sosial berupa pengobatan kesehatan yang dilakukan anggota DPRD Provinsi Maluku, dr Elviana Pattiasina/Maitimu dalam mengisi masa reses anggota DPRD. Adapun pengunjung yang datang dari anak-anak, orang dewasa hingga lanjut usia baik dari umat Islam maupun Kristen,” kata Siahaya

Salah satu pengunjung Ibu Syeni turut berterima kasih karena dengan adanya kegiatan pengobatan gratis maka masyarakat ekonomi lemah sangat terbantu untuk memeriksakan kondisi kesehatannya.

”Ini kegiatan yang langsung menyentuh masyatakat terutama masyarakat ekonomi lemah. Saya berharap kegiatan pengoabatan gratis ini bisa rutin dilakukan, karena sangat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat di Kota Ambo,” pungkasnya.(Ser)


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Nulla vel metus scelerisque ante sollicitudin commodo....

Cindy

Tingkatkan !!!...

Larry

Bagus...

Jerry

Good !!...

nisa

Blognya keren !!...

Mila Karmila

Metode SEO yang sangat keren!!!......

Dian Herliwan
Kategori