Artikel Populer

Rayakan HUT ke-17, DPC Hanura KKT Bagi-bagi Sembako

Rayakan HUT ke-17, DPC Hanura KKT Bagi-bagi Sembako

SuaraReformasi.Com.Saumlaki.-  Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) memperingati Hari Ulang Tahun ke-17 ditanggal 21 Desember 2023 ini. Dalam rangka merayakan hari jadinya, DPC Hanura Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT) menggelar pembagian sembako bagi warga yang merupakan kelompok rentan yakni mama-mama papale di Pasar Tradisional. Pembagian sembako dilaksanakan di dua titik yakni Pasar Tradisional Ngrimase dan Pasar Tradisional Omele, Kecamatan Tanimbar Selatan. 

Ketua DPC Hanura KKT Hendrikus Serin, yang didampingi para pengurus partai dan para caleg Hanura se-Tanimnar, mengatakan pembagian sembako ini  merupakam bentuk kepedulian dan kedekatan Partai Hanura dengan masyarakat. Melalui momen HUT ke-17, Serin menghimbau caleg dan relawan Hanura di seluruh Bumi Duan Lolat untuk terus melakukan kegiatan sosialisasi dan pendekatan kepada masyarakat demi mewujudkan kemenangan partai Hanura pada pemilu 2024, baik DPR-RI, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten.

"Bingkisan kasih ini adalah bentuk ketulusan dan ucapan syukur bahwa Hanura diusia ke 17 ini telah diterima oleh masyarakat untuk bersama-sama membangun Indonesia, dan terkhususnya Tanimbar tercinta," tandas Ketua DPC Hanura KKT Hendrikus Serin, disela-sela pembagian sembako, Minggu (31/12/2023).

Serin yang didampingi para pengurus partai dan para caleg Hanura se-Tanimnar, mengatakan pembagian sembako ini  merupakam bentuk kepedulian dan kedekatan Partai Hanura dengan masyarakat. Melalui momen HUT ke-17, Serin menghimbau caleg dan relawan Hanura di seluruh Bumi Duan Lolat untuk terus melakukan kegiatan sosialisasi dan pendekatan kepada masyarakat demi mewujudkan kemenangan partai Hanura pada pemilu 2024, baik DPR-RI, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten.

"Melalui kegiatan ini kita menunjukkan bahwa Hanura adalah hati nurani rakyat. Karena yang berhati nurani adalah yang peduli, kalau tidak peduli berarti tidak berhati nurani,” kata Serin. 

Adapun paket sembako yang dibagikan kepada mama-mama papale di kedua lokasi pasar tradisional di ibu kota kabupaten, sebanyak 100 paket sembako.(Ser)


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Nulla vel metus scelerisque ante sollicitudin commodo....

Cindy

Tingkatkan !!!...

Larry

Bagus...

Jerry

Good !!...

nisa

Blognya keren !!...

Mila Karmila

Metode SEO yang sangat keren!!!......

Dian Herliwan
Kategori