Artikel Populer

Ratusan Warga Kecamatan Waplau Hadiri Reses Iksan Tinggapy.

Ratusan Warga Kecamatan Waplau Hadiri Reses Iksan Tinggapy.

Namlea, Suarareformasi.com -  Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Buru Daerah Pemilihan (Dapil) III asal partai Golongan Karya (Golkar) , Iksan Tinggapy, SH menggelar reses  pada penutupan masa sidang II tahun 2021 berlangsung di Desa Waelihang, Kecamatan Waplau Kabupaten Buru Jumat 9/7 2021.

Pelaksanaan yang digelar angota DPRD asal fraksi Golkar berlangsung Hikmad dan antusias ratusan warga dalam kegiatan tersebut diantanya, tokoh Agama, Adat, Tokoh Masyarakat, Kades- Kades, OKP, LSM, Ibu- ibu Alhidayah dan sejumlah organisasi lain di kecamatan itu dan menyambut baik kehadiran Tinggapy dengan harapannya selama ini bisa dapat menyalurkan aspirasi demi kebutuhan dan tuntutan masyarakat, terkait dengan Inprastruktur dan kebutuhan lain di kecamatan Waplau.

Tinggapy yang juga asal fraksi Golkar saat membuka materi reses dikala itu Mengatakan, hari ini merupakan tugas Beta untuk memilih Desa Waelihang sebagi tempat reses, karena Dapil pemilihan Beta di Kecamatan Waplau, kiranya dalam kegitan ini ibu- ibu dan bapak bapak dapat memasukan aspirasinya,  apa yang dibutuhkan di kecamatan ini untuk selajutnya aspirasinya dapat dilakukan pembahasan nanti di  Lembaga Kami” Ujarnya.

Kata Tinggapy, yang juga pendukung tim Nas Argentina Mengatakan, Reses ini adalah bagian dari pada pelaksanaan fungsi dari DPRD setiap penutupan masa sidang, olehnya itu pelaksanaan reses ini diharapkan ada usulan dan saran serta kritikan kepada kami dalam menjalangkan fungsii- fungsi pengawasan dan sebelum mengakhiri penyampaian reses Kata Tinggapy, diharapkan masyarakat di Kecamatan Waplau dan pada umumnya masyarakat Kabupaten Buru, agar dapat mematuhi protokol kesehatan pada masa Pademi Covid-19 dan dapat mendukung Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat( PPKM) yang nanti pemberlakuan tersebut berjalan pada hari Senin 12 Juli 2021 di Kabupaten Buru. 

 Sementara itu Warga Desa Waelihan dan sekitarnya mengsulkan kepada Iksan tinggapy, agar pembangunan jalan lingkar desa, Talud penahan Sungai dan Drainase, Sumur Boor di Mesjid Desa Waelihang  permintaan Kami ini kiranya pak Dewan dapat memperjuangkan di DPRD” Harap Warga Desa Waelihang

Dalam acara reses, ibu- ibu majelis Alhidaya juga angkat bicara dan berharap agar bapak Dewan dapat memperjuangkan kebutuhan Kami yakni, membangunan bagunan Musholah dan Tempat Pengajian Al Quran (TPQ), karena tuntunan Kami ini adalah saatnya sangat dibutuhkan kepada anak- anak maupun ibu- ibu, karena jumlah penduduk di Desa Waelihang semakin bertambah” Tutur Ibu- Ibu. (Adam Kiat).


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Nulla vel metus scelerisque ante sollicitudin commodo....

Cindy

Tingkatkan !!!...

Larry

Bagus...

Jerry

Good !!...

nisa

Blognya keren !!...

Mila Karmila

Metode SEO yang sangat keren!!!......

Dian Herliwan
Kategori