Artikel Populer

PJ Bupati Hadiri Sosialisasi MBG oleh Kodim 1513/SBB : Dorong Pemanfaatan Dana Desa Untuk Ketahanan Pangan

PJ Bupati Hadiri Sosialisasi MBG oleh Kodim 1513/SBB : Dorong Pemanfaatan Dana Desa Untuk Ketahanan Pangan

SUARAREFIRMASI.COM.SBB  - Dusun Loun, Desa Eti, SBB – Pejabat (PJ) Bupati Seram Bagian Barat (SBB), Dr. Jais Ely, menghadiri kegiatan sosialisasi Makan Bergizi Gratis (MBG) yang meliputi Kodim 1513/SBB, Rabu pagi , pukul 10.00 Wit, Rabu (16/01/2025). 

Acara yang bertemakan “Salam Kebangsaan Menuju Indonesia Emas 2045” tersebut dihadiri oleh seluruh perangkat desa, kepala desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten SBB. 

Kegiatan berlangsung di Gedung Kodim Baru Lantai II, Dusun Loun, Desa Eti, Kecamatan Seram Barat.

Dalam berbagai hal, Dr. Jais Ely menekankan pentingnya pemanfaatan pekarangan desa untuk mendukung program makan bergizi gratis. Ia mengajak para kepala desa dan perangkat desa untuk memanfaatkan Dana Desa secara efektif guna meningkatkan ketahanan pangan serta mendukung perekonomian desa.

“Kita perlu memastikan bahwa dana yang digunakan untuk program makan bergizi gratis menghasilkan efek yang positif. Program ini tidak hanya menyediakan makanan bergizi, tetapi juga menciptakan kesejahteraan bagi petani lokal dan memutar roda perekonomian di desa,” ujar Ely.

Ia juga menyoroti pentingnya pelatihan petani untuk menghasilkan produk pertanian yang bebas pestisida serta mendukung program pangan sehat di desa. 

“Kepala desa harus berperan aktif dalam memberikan pelatihan kepada petani dan kelompok kreatif di desa. Dengan begitu, hasil tani seperti sayur dan ikan dapat diolah menjadi produk bernilai ekonomi,” tambahnya

Dr. Ely mengapresiasi Kodim 1513/SBB yang telah menginisiasi program sosialisasi ini. Menurutnya, kegiatan ini merupakan langkah awal untuk mendorong inovasi ekonomi di desa-desa Kabupaten SBB. Ia juga menyampaikan bahwa program ini sejalan dengan visi besar pemerintah dalam memberdayakan desa sebagai pusat penguatan ekonomi dan pengentasan kemiskinan.

“Kita harus membangun dari desa dan dari bawah. Melalui program ini, setiap desa yang diharapkan mampu menciptakan lapangan kerja baru, meningkatkan kesejahteraan, dan mengurangi kemiskinan,” tegasnya.

Acara sosialisasi ini juga menjadi momen bagi para kepala desa dan perangkat desa untuk berdiskusi terkait kendala serta potensi yang dapat dimaksimalkan dalam mendukung program makan bergizi gratis di Kabupaten SBB. (Ser)


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Nulla vel metus scelerisque ante sollicitudin commodo....

Cindy

Tingkatkan !!!...

Larry

Bagus...

Jerry

Good !!...

nisa

Blognya keren !!...

Mila Karmila

Metode SEO yang sangat keren!!!......

Dian Herliwan
Kategori