Artikel Populer

Hari Terakhir Pendaftaran, Empat Calon Penjabat gubernur Mendatangi Ruang Merindu Paparissa DPRD Maluku.

Hari Terakhir Pendaftaran, Empat Calon Penjabat gubernur Mendatangi Ruang Merindu Paparissa DPRD Maluku.

SuaraReformasi.Com.Ambon.Deputi II Bidang Operasi Keamanan Siber dan Sandi Negara, Mayor Jenderal (Mayjend) TNI AD Dominggus Pakel mengapresiasi kinerja Panitia Penjaringan Calon Penjabat Gubernur, DPRD Provinsi Maluku.

Menurutnya tim kecil yang terdiri dari utusan fraksi-fraksi ini, bekerja obyektif dan transparan ketika menerima kami para calon pj gubernur yang mendaftar di hari ini.

"Usi-usi, bu-bu yang beta hormati dan beta banggakan, katong samua boleh bertemu satu dengan yang lain karena isin dari Tuhan, "Pendaftaran hari ini  Luar biasa" berjalan dengan lancar, semuanya itu karena Beta percaya, bahwa katong punya atmosfir yang sama, untuk bagaimana sama-sama kedepan katong menyatukan Maluku, supaya Maluku dipulihkan, Maluku ditahirkan, kemudian nama Tuhan dipermuliakan dan Maluku mampu bersaing dan berkompetensi dengan provinsi-provinsi lainnya di Indonesia. Dan itu merupakan suatu kekuatan yang kita bangun bersama-sama, mari Katong panggayo sama-sama, Katong Toma sama-sama, karena itulah kekuatan buat Maluku, Katong samua satu darah, satu hati Tuhan berkati, "ujar Pakel kepada awak media usai mendaftar sebagai calon penjabat gubernur di gedung DPRD Maluku, Rabu (22/11/23) siang.

Selain Pakel, dua calon penjabat gubernur yang lebih awal mendaftar di ruang sekretariat itu adalah, Rektor Universitas Pattimura Ambon, Prof Dr JM Sapteno, SH, MH, Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Dr Zainal Abidin Rahawarin, SP, M.SI. kemudian pada pukul 17.42 Wit menyusul calon Penjabat (Pj) Gubernur ibu Olivia Salampessy.

Kehadiran ibu Olivia diterima oleh tim kecil utusan fraksi adalah, Mu'min Refra, SH, Fraksi Pembangunan Bangsa, Turaya Samal, S.Hi dari fraksi PKS dan John Johan Lewerissa, SH MH dari fraksi Gerindra yang menerima dan atau memeriksa berkas pendaftaran calon sebagaimana diisyaratkan tim penjaringan.

Untuk diketahui Ibu Olivia Salampessy saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Komnas Perempuan Republik Indonesia.(Tim)


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Nulla vel metus scelerisque ante sollicitudin commodo....

Cindy

Tingkatkan !!!...

Larry

Bagus...

Jerry

Good !!...

nisa

Blognya keren !!...

Mila Karmila

Metode SEO yang sangat keren!!!......

Dian Herliwan
Kategori