Bagian firman Tuhan hari ini (LPJ GPM) Kisah para rasul 6:8-15
yg menceritakan bahwa gereja terus berkembang, dan para rasul memilih pemimpin untuk membantu mereka mengatur kehidupan jemaat perdana..Bagian-bagian yang harus melayani semakin meluas, untuk itu diperlukan pelayan-pelayan yang terpilih dan mau memberikan diri untuk melayani Tuhan dan gereja-Nya. Para rasul membutuhkan orang-orang yang siap melayani. Untuk itu, dipilihlah Stefanus, Filipus, Prokhorus, Nikanor, Timon, Parmenas dan Nikolaus. Mereka adalah tujuh orang dari antara jemaat Tuhan yang dipilih untuk mendukung pelayanan.
Di antara mereka, Stefanus adalah seorang yang penuh iman dan dipenuhi Roh Kudus. Dalam pelayanannya, Stefanus penuh dengan karunia dan kuasa, ia mengadakan mukjizat-mukjizat dan tanda-tanda di antara banyak orang. Bahkan dalam suatu kenikmatan dengan orang-orang Yahudi dalam pertemuan orang-orang merdeka yang disebut jemaat orang Libertini, tidak ada yang sanggup menghadapi hikmat yang dimiliki oleh Stefanus. Hal itu juga yang menyebabkan Stefanus akhirnya harus diseret dan difitnah di hadapan Mahkamah Agama. Namun, dalam menghadapi fitnah itu, Stefanus tidak menjadi kuatir dan takut; dari wajah Stefanus, orang melihatnya seperti muka malaikat.
Melayani adalah ssbuah panggilan, bukan beban.Itulah prinsip yg harus kita genggam..Pelayanan adalah bagian dalam hidup kita..Tidak mudah memang untuk terus setia dalam melayani Tuhan..Terkadang menantang, hambatan datang dalam hidup kita..Tapi kita harus tetap siap menghadapi tantangan itu..
Oleh karena itu, marilah kita belajar dari Stefanus pribadi yang memberi diri untuk melayani. Kita dipilih dan diberikan karunia oleh Allah agar kita dapat melayani sesuai karunia yang kita miliki. Kita pun harus siap dalam melayani karena mungkin saja akan ada tantangan pada saat kita melayani, sebagaimana fitnah yang merupakan tantangan dalam pelayanan Stefanus. Namun demikian, ketika melayani sekaligus menghadapi tantangan pelayanan, biarlah kemuliaan Allah yang tampak pada diri kita, kita harus mengandalkan Allah. Untuk itu marilah melayani Tuhan dan melakukan tugas pelayanan masing-masing, sesuai karunia yang dikaruniakan Allah kepada kita. Yg pasti dalam melayani Tuhan, kita ingin bnyk jiwa yg akan mengalami perubahan hidup, perjumpaan pribadi dengan Tuhan..Kita harus minta hikmat dari Tuhan menuntun kita,
Slmt beraktivias..Tuhan Yesus sllu berkati setiap langkah, rencana dan keputusan kita hari ini dan selamanya..Shalom🙏☺️
Belum Ada Komentar