
ASN Bekerja Dengan Baik Akan Mendapat Perhatian Kepala Daerah
SUARAREFIRMASI.COM.AMBON- Para Aparatur sipil Negara ( ASN) maupun non ASN diharapkan ,dapat memberikan kinerja terbaiknya bagi kemajuan daerah dan juga bekerja sesuai visi misi Gubernur dan wakil Gubenur Maluku periode 2025 - 2030.
Hal tersebut disampaikan oleh Gubernur Maluku ,Hendrik Lewerissa usai memberikan arahan kepada ASN dan non ASN lingkup Pemprov Maluku yang berlangsung di auditorium Unpatti ,Rabu ( 5/3/2025).
Gubenur mengatakan ,dirinya bersama wakil gubernur ,mengawali masa kerja dengan meletakkan beberapa prinsip soal efisiensi ,mitokrasi sistem ,etika ,karakter dan sebagainya.
" Sebagai pimpinan di Maluku ,dengan apel perdana ini dapat menyatukan frekuensi kerja kita bersama yang paling penting kami tegaskan adalah tidak ada visi misi OPD ,yang ada visi misi Gubernur dan wakil gubenur," terangnya.
Terkait dengan masih masih banyaknya OPD yang masih dipimpin oleh pelaksana tugas ( PLT ) ,gubernur menyampaikan,akan melakukan penataan birokrasi dengan baik.
Lanjutnya ,Jika para pegawai lingkup Pemprov Maluku bekerja dengan baik ,tentunya akan mendapatkan perhatian dari Kepala daerah.
" Untuk mendapatkan perhatian Gubenur - wakil gubenur tunjukan kinerja terbaik ,itu poinnya,itu substansinya,jangan terjebak dengan narasi kultural ,yang paling penting tunjukan karakter terbaik ,pasti akan mendapatkan perhatian Gubenur dan wakil gubenur ,etos kerja ,disiplin kualitas dan sebaginya," tukasnya .
Belum Ada Komentar