Artikel Populer

Sidang Mediasi Perkara Lahan Keluarga Lokollo Buntu

Sidang Mediasi Perkara Lahan Keluarga Lokollo Buntu

SUARAREFORMASI.COM.MALTENG – Untuk kesekian selamanya, sidang mediasi gugatan tanah keluarga Lokolo dengan sejumlah pihak tergugat kembali kandas di pengadilan Negeri Masohi

Sidang mediasi yang digelar pada Senin (21/10/2024) kembali membahas jalan buntu menyusul absennya salah satu pihak tergugat.

“Ini sudah ke tiga kalinya. Namun kembali gagal karena salah satu pihak tidak hadir,” kata kuasa hukum penggugat, Sufriadi,SH.,SHI.,MH kepada pers di Masohi usai sidang.

“Yang pertama, DPR dan pihak Pemerintah tidak hadir. Sidang kedua, tidak dihadiri oleh DPRD Malteng. Sidang ke tiga, semua hadir namun oleh hakim menyatakan bahwa sidang mediasi ini gagal oleh hakim mediator,” ungkapnya.

Oleh karena itu, dikatakan, perkara gugatan atas tanah ini akan dialihkan ke sidang pokok perkara oleh Majelis Hakim.

Kuasa hukum menyatakan, sejatinya, ada harapan positif pada sidang mediasi ini. “Sebelumnya, kita sampaikan melanjutkan perdamaian. Resume yang kami sampaikan kepada tergugat dengan yang ada dalam tuntutan itu berbeda. Ada keringanan-keringanan soal nominal tuntutan serta teknis pembayarannya,” jelasnya.

Ada yang tergugat, ungkap Sufriadi, mengklaim bahwa tanah yang pada saat didirikannya bangunan kantor oleh instansi masing-masing merupakan tanah pemberian dari pemerintah daerah.

“Bila demikian, kan yang jadi pertanyaan, apakah ada suratnya. Kemudian, apakah ada surat peralihan dari pada pemilik tanah atau tidak,” ucapnya menyentil duduk perkara gugatan oleh kliennya. (Ser)


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Nulla vel metus scelerisque ante sollicitudin commodo....

Cindy

Tingkatkan !!!...

Larry

Bagus...

Jerry

Good !!...

nisa

Blognya keren !!...

Mila Karmila

Metode SEO yang sangat keren!!!......

Dian Herliwan
Kategori