Artikel Populer

Renungan Firman Tuhan Hari ini : Bacaan ( LPJ GPM) Amsal 11:27-28.

Renungan Firman Tuhan Hari ini : Bacaan ( LPJ GPM) Amsal 11:27-28.

Bagian firman Tuhan ini berisikan ajaran ttg hikmat dan pengetahuan untuk menuntun hidup org percaya untuk hidup jujur, baik, benar..Dengan kata lain hikmat menuntun org percaya untuk dapat membedakan yg baik dan jahat..Firman mengatakan bahwa jika seseorang mengejar kebaikan ia akan menemukan relasi yg baik dengan org lain bahkan ia akan dikenal org, tetapi siapa mengejar kejahatan akan ditimpa kejahatan..Karena itu org percaya diingatkan bahwa Siapa yg mempercayakan diri kepada kekayaan akan jauh, tetapi org benar akan tumbuh seperti daun muda..Setiap kesalahan yg kita lakukan mungkin saja bisa terlupakan oleh org lain, tetapi tidak akan pernah bisa dihapuskan dari sejarah..Ia akan terus ada..Karena itu pilihan ada pada diri kita masing masing..Apakah mau jadi teladan yg baik atau buruk..Yang pasti semua org mendambakan hidup untuk melakukan hal hal yg baik..Karena itu kebaikan harus dikejar..Dalam hidup, kita tidak pernah terlepas dari kejar-mengejar. Hidup bagaikan dalam perlombaan lari yang saling mengejar sampai mencapai garis akhir..Namun yang harus terus dikejar dalam hidup ini adalah kebaikan. Mengapa? Dalam dunia ini, banyak hal bisa dikejar, misalnya harta, uang, kepandaian, karier, jabatan, nama terkenal, kedudukan, dll.. Oleh karena itu, Amsal mengingatkan agar kita tidak lupa “mengejar kebaikan”.

Kalau seseorang mengejar kebaikan, Amsal menyatakan bahwa ia akan menemukan relasi yang sangat indah, yaitu akan diperkenan oleh orang lain. Diperkenan artinya orang lain senang dengan apa yang kita lakukan. Orang lain akan menyetujui, mendukung, bahkan memperjuangkan apa yang kita kerjakan, karena tahu itu menghasilkan kebaikan. Namun, kalau orang mengejar kejahatan, yaitu sengaja melakukan yang tidak benar, mencelakakan dan merugikan orang lain, menghalalkan segala cara untuk kepentingan diri sendiri, orang itu akan menuai kejahatan pula. Ada orang yang mengutamakan penampilannya sekadar untuk menipu orang lain. Itu salah satu bentuk mengejar kejahatan sehingga pasti akan menuai kejahatan pula..Orang yg dalam hidupnya sllu melakukan kebaikan, itu artinya ia selalu menyerahkan kehidupannya dan hanya mengandalkan Tuhan sebagai Allah satu satunya dalam hidupnya..Jika hidup dengan mengandalkan kekuatan diri sendiri atau mengandalkan kekayaannya, maka ia akan jatuh..Tetapi orang benar yg selalu melakukan kebaikan, ia akan tumbuh seperti daun muda..

Orang yg mempercayakan hidupnya kepada Tuhan, bahwa hidupnya menjadi milik Tuhan, ia tidak akan khawatir terhadap masa depannya, termasuk semua yg dimilikinya..Ingatlah  bahwa ketika kita mempercayakan hidup kita kepada Tuhan maka Tuhan Allah akan menjamin kelangsungan dan kebahagiaan hidup kita dunia ini..Berbuat baiklah sebanyak banyaknya dalam hidup ini, jangan melakukan kejahatan terhadap sesama, karena org yg melakukan kejahatan pasti mendapatkan kejahatan..Sedangkan org yg melakukan kebaikan pasti mendapatkan kebaikan juga..

Selamat beraktivitas di usbu yg baru..Tuhan Yesus selalu jaga..lindungi dan berkati setiap langkah..rencana dan keputusan kita hari ini..Shalom🙏☺️


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Nulla vel metus scelerisque ante sollicitudin commodo....

Cindy

Tingkatkan !!!...

Larry

Bagus...

Jerry

Good !!...

nisa

Blognya keren !!...

Mila Karmila

Metode SEO yang sangat keren!!!......

Dian Herliwan
Kategori