Artikel Populer

Polres Buru Gelar Rakor Lintas Sektoral Dalam Rangka Kesiapan Pengamanan Idul Fitri

Polres Buru Gelar Rakor Lintas Sektoral Dalam Rangka Kesiapan Pengamanan Idul Fitri

SUARAREFORMASI.COM.NAMLEA - Polres Buru menggelar rapat koordinasi sektoral lintas Provinsi Maluku dalam rangka kesiapan pengamanan Idul Fitri 1446 H Tahun 2025.

Rakoor berlangsung di Aula Endra Dharmalaksana Polres Buru, Kamis, (13/3/2025)

Hadir dalam kegiatan tersebut, Pj. Bupati Buru yangdiwakili Asisten I bidang pemerintahan dan Kesra Nawawi Tinggapi, S.os.,Kapolres Buru, AKBP sulastri Sukidjang, S.H., S.I.K., M.M.,  Dandim 1506/Namlea yang diwakili Danramil Waeapo Kapten  INF. Husain Malagapy, Wakpolres Buru, H. Amil Djapa, S.Ag, para JPU Polres Buru, Danki 3 Yon A Pelopor Satbrimobda Maluku AKP ROBBY SINAY, S.Sos. Kepala Kemenag Kabupaten Buru Drs. DUL GANI WAEL, S.Ag,

Kadis Perindag  Syahfan Umasugi, S.H., M.H.

Kadis Perhubungan, Jamaluddin Samak, Kabid Destinasi Dinas Farida Arfianti,

UPP Kls II Namlea A. Rauf Tuanany,

PJ JR Samsat Namlea Friendsky M.,dan  Perwakilan Pos SAR Namlea Andika P.F.

Sambutan Gubernur Maluku, Hendrik Lewerissa,  bahwa dalam rapat membahas  secara rinci mengenai langkah-langkah pengamanan, distribusi, pengaturan arus lalu lintas, serta penanganan potensi gangguan yang mungkin timbul. "Saya harap setiap instansi yang terlibat dapat memberikan kontribusi maksimal sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya masing-masing", ujar Gubernur dalam sambutan yang disampaikan.

Lanjutnya, Idul Fitri ini merupakan momen yang sangat penting bagi masyarakat, baik untuk beribadah, berkumpul bersama keluarga, maupun untuk saling berbagi kebahagiaan. Oleh karena itu, kita perlu memastikan bahwa perayaan ini dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar.

Kata Hendrik, melaksanaan pengamanan Idul Fitri tidak hanya melibatkan aparat keamanan TNI/Polri, namun juga melibatkan berbagai instansi dan pihak terkait, baik dari pemerintah daerah, dinas kesehatan, transportasi, maupun lembaga-lembaga sosial lainnya. Oleh karena itu, rapat koordinasi ini sangat penting guna menyamakan persepsi dan merumuskan langkah-langkah strategis agar semua pihak dapat bekerja sama dengan baik.Kaperwil Maluku  (S. Friski Papalia)


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Nulla vel metus scelerisque ante sollicitudin commodo....

Cindy

Tingkatkan !!!...

Larry

Bagus...

Jerry

Good !!...

nisa

Blognya keren !!...

Mila Karmila

Metode SEO yang sangat keren!!!......

Dian Herliwan
Kategori