Dit Pam Obvit Polda Maluku Datangi Polres Kepulauan Tanimbar
SuaraReformasi.Com.Saumlaki. - Tim supervisi dari Direktorat PAM Obvit Polda Maluku, datangi Markas Polres Kepulauan Tanimbar, Rabu (27/9/2023).Tim yang dipimpin langsung oleh Dir Pam Obvit Kombes Pol Wirdenis Herman, mengatakan bahwa kegiatan supervisi ini dilaksanakan dalam rangka Evaluasi Teknis pelaksanaan tugas Pengamanan Objek Vital yang ada di wilayah Hukum Polres jajaran Polda Maluku.
“Diharapkan melalui kegiatan Supervisi ini maka pelaksanaan tugas Pengamanan Objek Vital yang ada di jajaran Polres dapat terlaksana dengan baik dan sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP)” ujar Dir Pam Obvit.
Lebih lanjut Dia menegaskan kepada jajaran Polres setempat agar lebih lagi meningkatkan Harkamtibmas, sinegritas dalam internal Polri terutama dalam fungsi-fungsi Kepolisian. Juga meningkatkan rute Patroli pada tempat Objek Wisata dan Objek Vital, melaksanakan Patroli Preventif, serta selalu menyatukan objek Vital dan Objek Wisata yang belum memiliki MoU dan pentingnya meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pariwisata.
Kesempatan yang sama, Kapolres Kepualauan Tanimbar AKBP Umar Wijaya mengucapkan terima kasih atas kunjungan dari Direktorat Pengamanan Objek Vital (Dit Pam Obvit) Polda Maluku.
“Mohon Arah dan masukannya bagi kami untuk perbaikan dalam pelaksanaan tugas khususnya pada Satuan Samapta Polres Kepulauan Tanimbar. Serta melalui kegiatan ini, kami berharap semoga bisa bermanfaat bagi kami” ungkap Kapolres.(AvoSer)
Belum Ada Komentar