Artikel Populer

13 Tahun Warga Bomaki Tunggu Jadi Pemerintah Daerah

13 Tahun Warga Bomaki Tunggu Jadi Pemerintah Daerah

Saumlaki .Suara Reformasi.Com.Sudah 13 tahun, warga Desa Bomaki sabar menunggu janji Pemda Kabupaten Kepulauan Tanimbar untuk menyelesaikan pembayaran tanah dan tanaman milik mereka.

Salah satu warga desa Bomaki Vitalis Fenanlampir kepada Porostimur.com, Kamis (3/11/2022) mengatakan, pemerintah daerah yang terkesan lamban mewujudkan pembayaran tanaman warga. Padahal sudah 13 tahun warga sabar menunggu.

“Tanaman dan tanah milik kami, sepanjang jalan mulai dari Desa Bomaki hingga jembatan Weminak, masih saja terkatung-katung sampai saat ini,” ujar Fenanlampir.

“Tanaman warga Desa Bomaki ini digusur 13 tahun silam untuk pembangunan jalan. Namun hingga kini, tanaman dan tanah milik 400-an warga Bomaki tidak pernah dibayar. Ada apa sebenarnya dengan pemerintah daerah yang tidak pernah menepati janjinya untuk membayar tanaman-tanaman tersebut?,” tambahnya dengan nada tanya.

Vitalis bilang, saat tanaman milik 400-an warga itu digusur untuk kepentingan pembangunan jalan, tidak pernah ada pemberitahuan kepada para pemilik tanaman. Pemda kata dia langsung melakukan penggusuran begitu saja.

“Ini bagi saya benar-benar aneh, karena terkesan terjadi keputusan sepihak. Sudah begitu realisasinya justru terkesan diterlantarkan. Giliran kita menagih, jawabannya berupa janji-janji kosong yang tak pernah ditepati,” papar dia.

Vitalis mengakui saat bertemu dengan Kepala BPKAD John Batlayeri, telah menjanjikan pelunasan tersebut sejak tahun 2019 silam, namun tidak pernah ada realisasinya hingga hari ini

Vitalis bercerita, dirinya bersama pemilik tanaman dan tanah lainnya bahkan pernah mendatangi bagian aset daerah namun lagi-lagi hanya sebatas janji.

“Terakhir ada salah satu oknum pegawai pada bagian set daerah yang terang-terangan mengaku, jika untuk saat ini, hanya bisa membayar utang pihak ketiga, sehingga para pemilik tanaman dan tanah diminta sambil mengajukan permohonan,” tukas Vitalis.(SR)


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Nulla vel metus scelerisque ante sollicitudin commodo....

Cindy

Tingkatkan !!!...

Larry

Bagus...

Jerry

Good !!...

nisa

Blognya keren !!...

Mila Karmila

Metode SEO yang sangat keren!!!......

Dian Herliwan
Kategori