Artikel Populer

Penempatan Guru Kontrak Sesuai Kebutuhan Sekolah

Penempatan Guru Kontrak Sesuai Kebutuhan Sekolah

Ambon, Suara Reformasi.Com - Penempatan tenaga Guru kontrak pada lingkup Sekolah Menengah Umum (SMU) di Provinsi Maluku berdasarkan kebutuhan Guru di sekolah.

Pernyataan ini disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Maluku, Dr. Insun Sangaji, pada wartawan di balai rakyat karang Ambon Kamis (17/2) saat pihaknya bersedia memberikan komentar soal penempatan Guru kontrak di Maluku.

Menurutnya, Sesuai dengan hasil rapat dengan Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah  (DPRD) Provinsi Maluku kita telah bicara soal Guru kontrak di Provinsi Maluku, maka perlu kami jelaskan Guru kontrak yang ada di Maluku sebanyak 732 disesuaikan dengan kebutuhan guru di daerah ini dan kita juga mempertimbangkan tes P3K cukup banyak formasi untuk Maluku 2834 dan sayang guru di Maluku baru lolos tes P3K baru 500 orang dan masih sisa 1805 itu harus diambil oleh teman-teman kita yang ada di Maluku.

"Tenaga guru di Maluku berusaha keras untuk menempati formasi Guru P3K, saya sangat mengharapkan teman-teman kita berusaha bisa menempati formasi yang tentu sudah disesuaikan dengan kebutuhan guru di Maluku, kemudian teman-teman guru sudah diberikan kisi-kisi soal tidak berbeda seperti pada tahap pertama dan kedua sampai tahap ketiga seluruh kerangka soal sama," jelasnya.

Lebih lanjut jelas Insun Sangaji, kuota guru masih ada formasi di guru P3K sebanyak 1805 maka kuota Guru kontrak sekali ini di Maluku turun, harapan saya teman-teman berusaha untuk formasi guru P3K jangan semua harap pada guru kontrak sebab kalau dilihat guru kontrak gaji kecil dan kalau kita tidak berusaha maka orang luar akan masuk ini yang harus dilihat.(SR01).


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Nulla vel metus scelerisque ante sollicitudin commodo....

Cindy

Tingkatkan !!!...

Larry

Bagus...

Jerry

Good !!...

nisa

Blognya keren !!...

Mila Karmila

Metode SEO yang sangat keren!!!......

Dian Herliwan
Kategori