SuaraReformasi.Com.Saumlaki. Tim Audit Kinerja Itwasda Polda Maluku kembali datangi Polres Kepulauan Tanimbar, Kamis (7/9/2023). Tim yang dipimpin oleh Irwasda Polda Maluku Kombes Pol Marthin Luther Hutagaol, dan beranggotakan Irbid 2 AKBP Denny Nanlohy, Parik 3 Itbid 2 Kompol Arie E. Undap, Parik 1 Itbid 1 Kompol Bachri Hehanussa, Auditor 2 Itbid 2 Kompol W.B. Minanlarat, Parik 3 Itbid 1 Iptu Pillianta J. Siahaya, serta Banum Itbid 2 Brigpol Bill R. Wattimury.
Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP. Umar Wijaya, S.I.K, yang menyambut langsung tim Itwasda, mengatakan kalau kedatangan Tim Audit Kinerja Itwasda Polda Maluku ini dalam rangka melaksanakan tugas kegiatan audit kinerja Itwasda Polda Maluku Tahap II T.A. 2023. Dimana lebih fokus pada Aspek Pelaksanaan dan Pengendalian di bidang Operasional, SDM, Sarana Prasarana dan Anggaran Keuangan pada Polres Kepulauan Tanimbar.
Hal ini sendiri merupakan bagian dari pada upaya peningkatan kualitas organisasi yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari proses manajerial. Audit kinerja dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui sejauh mana masing-masing Satuan Kerja (Satker) dan Satuan Kewilayahan (Satwil) telah bekerja melaksanakan program yang dirancang dengan mengedepankan efisiensi dan efektivitas waktu, anggaran dan sumber daya yang tersedia guna mencapai tujuan dan sasaran yang ditetapkan.
"Dalam kegiatannya hari ini, Tim Audit langsung melakukan Kegiatan Audit Kinerja Itwasda Polres Kepulauan Tanimbar sebagaimana dilakukan setiap tahunnya. Direncanakan hari ini kegiatannya akan berlangsung hingga sore bahkan hingga pada malam hari," tandas Kapolres.
Diketahui, Tim Itwasda Polda Maluku Tahap II T.A.2023 ini akan berada di Saumlaki, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, dari hari Kamis, 7 September 2023 dan direncakan akan kembali pada hari Sabtu, September 2023 mendatang. (AvoSer)
Sumber : http://suarareformasi.com/tim-audit-kinerja-itwasda-polda-maluku-kembali-datangi-polres-kepulauan-tanimbar-detail-449907