Salampessy, Kesadaran Masyarakat Membayar Pajak Sangat Tinggi

Salampessy, Kesadaran Masyarakat Membayar Pajak Sangat Tinggi

Ambon, Suarareformasi.com - Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Provinsi Maluku merasa legah, betap tidak? n mengawali awal tahun saja pendapatan daerah melalui perpajakan meningkat signifikan. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pendapatan Daerah Provinsi Maluku, Dr Djalaludin Salampessy kepada media ini diruang kerjanya.

Menurutnya,  pencapaian  target yang ditetapkan oleh pemerintah provinsi maluku melalui dispenda naik melebihi target yang ditetapkan.

Untuk itu, kami sangat berterima kasih kepada masyarakat maluku yang  selama ini sangat antusias dan berpartisipasi untuk membayar pajak, baik pajak kendaraan bermotor, pajak balik nama kendaraan bermotor, dan pajak rokok dari perusahaan perusahaan besar yang sementara beroperasi di maluku, ungkapnya.

Lanjut Salampessy, saat ini kami sedang berupaya untuk membangun maluku melelui perpajakan dikarenakan meningkatnya pendapatan asli daerah atau PAD itu melalui pajak sehingga wajar kalau kita optimis dapat membangun provinsi Maluku melalui pajak.

Dikatakan, sesuai arahan gubernur Maluku pihaknya telah bergerak cepat pada semua sektor di sebelas kabupaten kota semaluku dan hasil yang dicapai Dispenda provinsi Maluku pada bulan Januari 2022, sudah melebihi target yang di harapkan, itu baru awal tahun.

Untuk itu, dia berharap kepada semua sektor agar bisa berkolaborasi dengan pihak pihak terkait melalui perusahaan perusahaan besar yang ada di Maluku untuk dapat bekerja sama dalam membayar pajak sehingga kedepan pencapain target yang kita harapkan bisa terealisasi dengan baik. 

Dan dia, sangat  berharap agar kedepan  provinsi Maluku dapat bersaing dengan daerah daerah lain dalam hal membayar pajak sehingga kita  dapat membangun Maluku dari hasil perpajakan itu sendiri cetusnya ( SR 0029 )

Sumber : http://suarareformasi.com/salampessy-kesadaran-masyarakat-membayar-pajak-sangat-tinggi-detail-440395