Polres Tanimbar Gelar Kegiatan Pembukaan Latihan Pra Ops Dengan Sandi Antik Salawaku

Polres Tanimbar Gelar Kegiatan Pembukaan Latihan Pra Ops Dengan Sandi Antik Salawaku

Saumlaki.Suara Reformasi.Com. Polres Tanimbar menggelar kegiatan Latihan Pra Ops dengan sandi Antik Salawaku, bertema, Pemberantasan Peredaran dan Penyalahgunaan Narkoba” di wilayah hukum Polres Kepulauan Tanimbar.

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kapolres AKBP Umar Wijaya, Selasa (21/2/2023), pukul 09.36 WIB.

Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP Umar Wijaya SIK, dalam sambutannya meminta agar kegiatan Ops Antik dilaksanakan dengan sebaik-baiknya .

Dia juga meminta masing-masing nara sumber agar memberikan petunjuk yang jelas terkait teknik dan taktik, agar bersinergi serta mengutamakan petugas keamanan.

Umar mengatakan, untuk capaian target, biasanya pada Kirka Intelijen atau Renops ada Target Operasi (TO) karena ini merupakan operasi bukan kegiatan rutin sehingga, silahkan diklasifikasi orangnya atau lokasinya dengan masing – masing peran.

“Jika ada TO, agar menjadi konsumsi yang terlibat dalam operasi saja jangan menceritakan kepada teman lain sehingga menggagalkan operasi,” katanya.

Umar Wijaya mencatat, setelah pelaksanaan kegiatan lapangan agar dilaksanakan anev secara berkala sehingga dapat mengevaluasi sejauh mana kegiatan operasi dilakukan sesuai capaian targe

“Semoga dengan lat pra ops ini dapat berjalan dengan tertib dan aman serta dapat mencapai target,” harapnya.

Pendalaman Materi Lat Pra Ops Antik Salawaku 2023 oleh Instruktur Operasi di antaranya: Kabagops Polres Kepulauan Tanimbar Kompol Frihamdeni, SH, SIK, MA, selaku Karendalopsres menjelaskan tentang Dasar Operasi, garis waktu operasi, maksud dan tujuan operasi, tugas pokok, daerah operasi, target operasi, kegiatan, cara bertindak, struktur operasi antik salawaku 2023 dan data barang bukti ops antik salawaku 2022.

Kasat Resnarkoba Polres Kepulauan Tanimbar AKP Idris Mukandar, S.Hi., selaku Kasetopres menjelaskan tentang defenisi narkoba, UU No 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, jenis – jenis Narkotika, sasaran operasi, modus dan objek, analisa kondisi sasaran, kesimpulan.

Adapun Latihan Peserta Pra Ops Antik Salawaku 2023 berdasarkan Sprin Kapolres Kepulauan Tanimbar Nomor : 322/ II/ OPS 1.3./2023, terdiri dari Kasiwas Polres Kepulauan, Tanimbar IPTU Johanis Samonu,

IPDA Paur Bagops Polres Kepulauan Tanimbar Leo. P. Warawarin, Ps. Kaur Mintu Sat Resnarkoba Polres Kepulauan Tanimbar Bribka Menix K. Lappy, Ps. Kanit II SatIntelkam Polres Kepulauan Tanimbar AIPDA Helmy E. SimatauW, Ps. Kanit III SatIntelkam Polres Kepulauan Tanimbar Bribka N. Kiriwenno dan Personil Polres Kepulauan Tanimbar : 14 Personil.

Berdasarkan Sprin Kapolres Kepulauan Tanimbar Nomor : Sprin/325/II/OPS.1.3./2023 tanggal 20 Februari 2023 akan dilaksanakan Kegiatan Operasi Antik Salawaku 2023 terhitung mulai tanggal 24 Februari sampai dengan 5 Maret 2023. (Ser)

Sumber : http://suarareformasi.com/polres-tanimbar-gelar-kegiatan-pembukaan-latihan-pra-ops-dengan-sandi-antik-salawaku-detail-447021