Pj Bupati Malteng, Pengembangan Tanaman Kedelei Dapat Menciptakan Lapangan Kerja

Pj Bupati Malteng, Pengembangan Tanaman Kedelei Dapat Menciptakan Lapangan Kerja

Suara reformasi.Com. Masohi : ” Penjabat Bupati Kabupaten Maluku Tengah Provinsi Maluku,” DR. Rakib Sahubawa, S.Pi. M.Si hadir dalam rangka Kegiatan Pengembangan Tanaman Kedelai seluas 1. 000 hektar di Kabupaten Maluku Tengah, (14/09/23).

Kegiatan tersebut dihadiri, Pejabat dari Dirjen Tanaman Pangan, Direktorat Aneka Kacang dan Umbi – Kementrian Pertanian RI, Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Maluku Tengah, Forkopimda, Pimpinan OPD Lingkup Pemerintah, Camat Amahai bersama anggota Forkopimcam, Para Petani Kedelai.

Dalam sambutan Penjabat Bupati DR. Rakib Sahubaw menyampaikan, terkait pengembangan tanaman kedelai dalam jumlah yang sangat signifikan, menjadi langkah strategis dan tepat sebagai upaya untuk mengurangi ketergantungan negara terhadap Import kedelai guna memenuhi kebutuham masyarakat.

Di samping itu, orang nomor satu ini, yakin jika kita berkomitmen, maka langkah kebijakan ini, akan memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal kita di daerah ini, tuturnya.

Dirinya tegaskan, sesuai perintah Presiden RI dan Gubernur Maluku untuk penanganan inflasi, maka diharapkan semua istansi terkait dan stake holder harus memberikan kontribusi yang maksimal dalam pengendalian Inflasi terutama dalam hal ini menjaga pasokan distribusi harga pangan.

Disebutkan lagi, pada Tahun 2024 nanti, Kabupaten Maluku Tengah akan ditetapkan sebagai daerah Inflasi oleh BPS yang akan menjadi penjangga pangan bagi Kota Ambon.

Melalui pengembangan tanaman kedelai 1.000 hektar di daerah ini termasuk 100 hektar di kelurahan Holo Kecamatan Amahai tentu akan menciptakan tenaga kerja baru bagi warga masyarakat lokal dalam bidang pertanian.

Saya mengajak kita semua, berkomitmen dan bekerja keras agar mampu menciptakan kemandirian pangan guna mewujudkan kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat,” ungkapnya.(Ser)

Sumber : http://suarareformasi.com/pj-bupati-malteng-pengembangan-tanaman-kedelei-dapat-menciptakan-lapangan-kerja-detail-450044