SuaraReformasi.Com.Ambon.Sekitar pukul 09 : 30 Wit, pagi tadi Bertempat di Lorong Tahu RT 002 RW 02, tepatnya di Pabrik Tahu UD Candra. Kel. Rijali Kec. Sirimau Kota Ambon, Telah terjadi Peristiwa Bunyi Ledakan sebanyak 1 Kali yang berasal dari Katel uap buat masak tahu. Minggu 08/10/2023
Peristiwa ledakan tersebut mengakibatkan, satu katel uap mengalami rusak, serta tembok pabrik tahu runtuh dan berimbas ke tiga kaca jendela Mushalla Baiturrohim mengalami pecah yang mana jaraknya kuran lebih 10 Meter dari lokasi kejadian.
Informasi peristiwa tersebut di terima dari Kasi Humas Polresta Ambon Ipda. Janete. S. Luhukay sore ini menyampaikan” dari keterangan saksi yang juga pemilik pabrik Tahu tersebut Rahim Suat (44), saat di mintai keterangannya menjelaskan” Pada Awalnya Saksi sementara membersihkan Mushalla Baiturrohim bersama beberapa warga sekitar, yang tidak jauh dari TKP, tiba-tiba Saksi mendengar bunyi ledakan sebanyak 1 Kali."(Ser)
Sumber : http://suarareformasi.com/ketel-uap-masa-tahu-maledak-ini-keterangan-kasi-humas-polresta-ambon-detail-450374