Kabid Konflik Apresiasi Langkah Konkrit Lanal Tual dan Forkopimda  Musnahkan 1,1 Ton Miras Sopi

Kabid Konflik Apresiasi Langkah Konkrit Lanal Tual dan Forkopimda Musnahkan 1,1 Ton Miras Sopi

SUARAREFORMASI.COM.TUAL  – Kepala Bidang Konflik, Kesbangpol Kota Tual, Salim Nuhuyanan, mengapresiasi langkah tegas Komandan Lanal Tual dan jajarannya, serta Forkopimda Kota Tual dan Kabupaten Maluku Tenggara, dalam pemusnahan 1,1 ton miras sopi, Kamis ( 27 / 2 / 2025 ).

Dalam keterangan tertulisnya yang diterima media ini, Nuhuyanan menyebutkan ini bukti meredam potensi konflik sosial di wilayah tersebut.

Kata Nuhuyanan, terbukti pemusnahan 1.100 liter minuman keras jenis sopi (sekitar 1,1 ton) di Mako Lanal Tual merupakan upaya nyata menciptakan kondusivitas menjelang bulan suci Ramadhan.

Komandan Lanal Tual, Kolonel Laut (P) Hananto Dwi Prasetyo, menegaskan pemusnahan tersebut merupakan respons langsung terhadap potensi konflik sosial yang dipicu peredaran minuman keras ilegal.

“Langkah ini sejalan  Peraturan Daerah ( Perda ) Kota Tual Nomor 06 Tahun 2019 tentang larangan peredaran minuman beralkohol,” tegas Kolonel Hananto.

Kabid Konflik Kota Tual, memberikan apresiasi atas langkah Danlanal Tual dan Forkopimda.

“Kami sangat mengapresiasi kerjasama TNI AL melalui Lanal Tual bersama instansi terkait dalam memberantas peredaran minuman keras ilegal ini. Upaya tersebut sangat efektif mencegah eskalasi konflik sosial, khususnya menjelang bulan suci Ramadhan, ” Terangnya.

Ia juga menekankan krusialnya sinergi antar instansi dalam upaya menciptakan suasana kondusif selama Ramadhan.

” Kepentingan masyarakat dalam menjaga kedamaian diwujudkan dengan mematuhi Pasal 6 ayat (1) dan (2) Perda Kota Tual Nomor 06 Tahun 2019, yang melarang produksi, peredaran, dan perdagangan minuman keras, ” Ujarnya.

Pemusnahan miras sopi ini, lanjut Salim, menunjukkan kepedulian Forkopimda terhadap potensi konflik dan menjadi contoh nyata kolaborasi antar lembaga.

“Dukungan dan partisipasi aktif  seluruh elemen masyarakat sangat penting untuk menciptakan lingkungan aman dan damai sepanjang Ramadhan dan di masa mendatang,” harapnya..(Ser)

Sumber : http://suarareformasi.com/kabid-konflik-apresiasi-langkah-konkrit-lanal-tual-dan-forkopimda-musnahkan-1-1-ton-miras-sopi-detail-456696