SUARAREFORMASI.COM.AMBON - Turnamen Terbuka Nasional Tinju Piala Panglima TNI tahun 2024 resmi di buka di Ambon oleh Pangdam XV/Pattimura Mayjen TNI Putrananto Gatot Sri Handoyo dan mendapat apresiasi dari DPRD Provinsi Maluku, terutama anggota komisi IV .
Sebagai anggota DPRD yang bertugas di komisi IV, saya sangat berapresiasi dengan acara Pembukaan Turnamen Tinju untuk piala Panglima TNI. Ujar Rimaniar Hetharia pada wartawan di Rumah Rakyat Karang Panjang Ambon, selasa (03/12/2024).
Menurutnya, dengan adanya acara ini juga Stadion Mandala Remaja jadi bisah difungsikan. Dan pada akhirnya kita melihat sendiri acara dapat berjalan dengan lancar. Ini juga salah satu fasilitas olahraga yang dapat digunakan dengan baik , bahkan juga bisah di siarkan acara ini melalui TV secara Nasional.
Rimaniar sangat berapresiasi dengan apa yang dilakukan TNI di Maluku terutama di Kota Ambon, mau membuka acara ini dan memperhatikan anak-anak berapresiasi di Maluku terlibih untuk Boxing .
Ini merupakan kali pertama tinju ini diberikan dan dibuatkan suatu turnamen , dimana ini menjadi trigger atau kesukaan terutama tinju kedepan dan bisah di perhatikan lagi.
Banyak sekali anak-anak maluku yang tertarik pada olahraga tinju dan ini akan menjadi trend di maluku seperti dulu.
Dia mengakui anak-anak maluku terkenal dengan fisik yang luar biasa yang bagus dan tentu ini menjadi langkah awal lagi supaya anak maluku memperhatikan khusus di olahraga tinju.
Dia berharap bukan saja tinju, tapi juga harus di kembangkan futsal,sepak bola bahkan gawang dan olahraga lainnya . Ini supaya anak-anak akan bisah ada wadah dalam pengembangan potensi mereka di bidang olahraga, ujar Politisi Partai Nasdem itu.
Sumber : http://suarareformasi.com/dprd-maluku-apresiasi-turnamen-tinju-piala-panglima-tni-di-ambon-detail-455706