Bupati Malra Ucapan Terimah Kasih  Pada Pemprov dan DPRD Provinsi Maluku

Bupati Malra Ucapan Terimah Kasih Pada Pemprov dan DPRD Provinsi Maluku

Langgur, Suara Reformasi.Com.Bupati Maluku Tenggara M. Thaher Hanubun menyampaikan terima kasih atas dukungan Pemerintah Provinsi Maluku serta Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi Maluku, khususnya daerah pemilihan, penanganan cepat dampak bencana alam di Pulau Kei Besar.

Ucapan terima kasih disampaikan atas nama Pemerintah Daerah Maluku Tenggara (Malra) dan masyarakat yang terkena dampak robohnya dua jembatan di Kei Besar beberapa waktu lalu.

Bupati M. Thaher Hanubun menyampaikan pernyataan tersebut membahas proses kemajuan dan penanganan dua jembatan yang mengalami kerusahakan berat.

Hal ini disampaikan Thaher Hanubun di Kantor Bupati Maluku Tenggara, dikutip Jumat (19/8/2022

Menurutnya dari perisitiwa bencana alam beberapa waktu lalu yang mengakibatkan dua jembatan yaitu Jembatan Wearlakes di Desa Reyamru Kecamatan Kei Besar yang ambrruk akibat banjir dan konstruksi jembatan tersebut dibangun sejak tahun 1987 dan jembatan ini merupakan penghubung Kecamatan Kei Besar menuju Kei Besar Utara Timur,“ jelasnya .

Selain itu pada tanggal 27 Juni 2022 jembatan penghubung akses Kecamatan Kei Besar dan Kecamatan Kei Besar Utara Barat mengalami patah akibat banjir dan bobot air tinggi memasuki badan jalan sampai patah jembatan tersebut.

Diakui bahwa dengan robohnya dua jembatan ini akses wilayah tersebut terganggu , khusus untuk akses darat melalui jembatan Reyamru ini tidak bekerja menganggu akses karena saat ini pada memasuki musim timur.

Namun atas dukungan putra dan putri terbaik daerah ini yaitu Anggota DPRD Provinsi Maluku yang berasal dari Wilayah Pemilihan Enam sangat antusias menyuarakan dan memperjuangkan bersama kami pemerintah daerah.

Dan mendapat dukungan dari Gubernur Maluku Murad Ismail maka semua teratasi secara cepat dan mungkin dalam beberapa waktu kedepan sudah dapat digunakan baik mobilisasi besi hingga pekerjaan.

Olehnya itu, atas dukungan baik ini saya harus menyampaikan terima kasih kepada Pimpinan dan Anggota DPRD Maluku khususnya Dapil Enam Kabupaten Malra, Kota Tual dan Kabupaten Kepulauan Aru.

Antara lain Saudara Amir Rumra, Benhur Watubun, Ibu Saoda Anakotta Tethol, Mumin Refra, dkk semua yang sudah memperhatikan Maluku Tenggara dalam pembangunan khususnya penanganan bencana ini. (SR)

Sumber : http://suarareformasi.com/bupati-malra-ucapan-terimah-kasih-pada-pemprov-dan-dprd-provinsi-maluku-detail-443829