Bagian firman Tuhan hari ini (LPJ GPM) Kisah para rasul 17:1-9.

Bagian firman Tuhan hari ini (LPJ GPM) Kisah para rasul 17:1-9.

menceritakan bahwa kota kedua yang dikunjungi Paulus di daratan Eropa adalah Tesalonika.

Sebagaimana di kota Filipi, di sini Paulus masuk ke

sebuah rumah ibadah orang Yahudi untuk membenarkan Injil dengan

membahas kitab Perjanjian Lama. Paulus menjelaskan mengapa Mesias harus mati dan bangkit dari antara orang mati, sebagai

intisari Injil. Pemberitaan ini membuat beberapa orang Yahudi menjadi percaya kepada Yesus. Di antara mereka adalah Yason.

Bahkan sejumlah besar orang Yunani dan para perempuan terkemuka

pun ikut bergabung.

Seperti perikop sebelumnya, pekerjaan Tuhan selalu mengalami gangguan

dan rintangan, baik dari luar maupun dari dalam. Di Filipi, orang non Yahudi memusuhi Paulus sementara di Tesalonika, justru

orang-orang Yahudi. Mereka mengajak beberapa penjahat dan preman

pasar pasti tidak bisa dan kekacauan di kota Tesalonika. Mereka bahkan menyerbu rumah Yason untuk menangkap Paulus dan karena tidak ditemukan, Yasonlah yang dijadikan sasaran kemarahan.. Hanya dengan jaminan Yason, penduduk kota Tesalonika

menjadi tenang.

Tugas membritakan pekerjaan Tuhan, bukanlah hal yg mudah..Sebab tidak sedikit gangguan baik dari dalam maupun yg datang dari pihak di luar..Namun gangguan, penantang dan penghambat, serta penghambatan bahkan penganiayaan merupakan bagian dari perjalanan iman sejati seorang yang percaya..Yesus sendiri telah memberitahukan bahwa jika Ia teraniaya maka pengikutNya juga akan mengalami hal yg sama..

Firman Tuhan menyapa dan mengingatkan kita bahwa bagi kita yg mengalami jaminan kepastian ttg hari esok yg penuh harapan itu, kita dituntut utk tidak berdiam diri..Keselamatan yg telah kita terima dari Tuhan tidak dapat disimpan utk diri kita sendiri..Kita harus bersaksi kepada orang lain ttg karya penyelamatan Allah itu, baik itu dalam kondisi baik atau tidak baik, kita harus tetap siap dan setia membritakanNya..Membritakan kebenaran slllu menghadapi resiko, yaitu ditolak,dibenci bahkan pembunuhan..Namun kita harus hilangkan rasa takut, khawatir, bimbang dan ragu karena Tuhan Allah sllu bersama dan menyertai kita..Belajarlah untuk sllu memberi diri dan memahami kehendak Allah supaya kita mengerti apa yg seharusnya kita perbuat dengan hidup ini,sebab saat ini yg Allah kehendaki dari kita adalah kita harus menjadi saluran berkat bagi sesama agar mereka juga mengalami kuasa Allah dalam Yesus yg membebaskan..Ingatlah bahwa apapun tantangan dan perlawanan yg dihadapi,jangan berkecil hati apalagi mundur..Percayalah bahwa Allah akan memakai banyak orang dan cara untuk membantu setiap kita yg dengan rela dan tulus dipakai sebagai sarana dalam membritakan injilNya..

Slmt beraktivitas..Tuhan Yesus sllu berkati setiap langkah..rencana dan keputusan kita hari demi hari..Shalom🙏☺️

Sumber : http://suarareformasi.com/bagian-firman-tuhan-hari-ini-lpj-gpm-kisah-para-rasul-17-1-9-detail-447954