Bagian firman Tuhan hari ini (LPJ GPM) Bilangan 14:19-24..

Bagian firman Tuhan hari ini (LPJ GPM) Bilangan 14:19-24..

Bacaan ini tidak bisa dilepas pisahkan dari ayat ayat sebelumnya, yg menceritakan ttg sikap bangsa Israel terhadap Tuhan Allah, Musa dan Harun..Mereka bersungut sungut, marah, mengeluh , bahkan merencanakan utk mengangkat pemimpin yg baru dan kembali ke Mesir.. Persungutan yg berulang Ulang yg dilakukan bngsa Israel dengan tidak menghormati utusan Tuhan, membuat murka Tuhan datang kepada mereka..Walaupun segala tanda mujizat dilakukan kepada mereka,tetapi mereka tetap hidup dalam kenistaan..Mereka menista Tuhan dan tidak mau percaya lagi kepada Tuhan..Mereka harus menerima hukuman dari Tuhan, akan tetapi dari Musa lah Tuhan menjadikan bangsa mereka yg kuat dan besar..Melihat pemberontakan bngsa Israel, Musa akhirnya berdoa meminta pengampunan atas bangsa Israel..Atas doa Musa yg memohon pengampunan dan belas kasihan dari Tuhan,

Setiap manusia pernah berbuat salah dan dosa..Terkadang dosa itu sllu ditutup tutupi atau disembunyikan..Tapi ada juga yg digelisahkan hatinya utk mengakuinya di hadapan Tuhan utk mendapatkan pengampunan..

Tuhan mengampuni, namun Ia tidak membiarkan kemuliaan-Nya terus direndahkan oleh manusia. Pengampunan tidak berarti membiarkan kesalahan yang dilakukan seseorang terus-terusan. Ada harga yang harus dibayar untuk memperbaiki kesalahan dan dosa..

Musa menjadi teladan bagi kita..Ketika kita dilukai bahkan dikecewakan, jangan membalas melainkan mengampuni dan mendoakan..

Bagaimana sikap kita sesudah memohon ampun di hadapan Allah, yang panjang sabar dan penuh kasih setia itu? Mari kita tilik jauh ke dalam batin dan waspada. Jangan sampai kita menganggap pengampunan Tuhan itu berarti membiarkan kita terus bergelimang dalam dosa. Keberanian diperlukan agar kita mampu mengakui kelemahan kita di hadapan Allah dan memohon pengampunan-Nya. Mari kita menjaga iman kita dengan setia dan menunjukkannya dalam kehidupan sehari-hari. 

Slmt beraktivitas..Tuhan Yesus sllu berkati setiap langkah, rencana dan keputusan kita hari ini dan selamanya..Shalom🙏☺️

Sumber : http://suarareformasi.com/bagian-firman-tuhan-hari-ini-lpj-gpm-bilangan-14-19-24-detail-446784