Bacaan firman Tuhan hari ini (LPJ GPM) Kisah Para Rasul 18:9-10

Bacaan firman Tuhan hari ini (LPJ GPM) Kisah Para Rasul 18:9-10

Bagian firman ini menceritakan tentang Paulus yang pergi ke Korintus untuk memberitakan Injil. Dalam proses Paulus memberitakan Injil tersebut, ia mendapat tantangan dan salah satunya adalah orang-orang Yahudi di Korintus tidak mau menerima kabar yang disampaikan Paulus. Mereka menghujatnya, memusuhinya bahkan sampai pada suatu ketika ketika bermaksud mengajukan Paulus ke pengadilan negara. Dalam waktu satu setengah tahun Paulus tinggal di Korintus bukan hanya peristiwa ini yang dialaminya. Bukan hanya sekali atau dua kali tetapi berkali-kali ia menghadapi ancaman dan permainan orang-orang Yahudi di kota itu. Dalam kondisi seperti itu, Tuhan berfirman kepada Paulus: “Jangan takut! Teruslah memberitakan firman dan jangan diam! Sebab Aku menyertai engkau” (Kisah Para Rasul 18:9-10). 

Dalam kehidupan kita sebagai orang Kristen yang mempunyai panggilan untuk mewartakan Firman Tuhan lewat membuktikan hidup kita, suatu hal yang mustahil bahwa kita juga mengalami tekanan dari lingkungan yang beraneka ragam.Tekanan tekanan yang ada bisa terlihat dengan jelas, bisa juga terselubung. Karena tekanan tekanan yang ada kadang kita merasa takut, lebih baik kita diam, menjadi sama dengan orang lain dan menyembunyikan jati diri sebagai orang Kristen yang sejati.

Jangan takut kepada Firman Allah lewat membuktikan hidup kita saudara-saudara kita yang belum mengenal Tuhan. Jangan takut menyatakan kebenaran, jangan berdiam diri dan mencari aman dengan cara sendiri.Tuhan memberikan kita talenta sesuai dengan kekayaan kerelaan kasih setia dan kasih karuniaNya yg berkelimpahan..Amanat yg Tuhan berikan bagi kita utk membritakan firman Tuhan, harus dilakukan, karena Tuhan sudah lebih dulu melayani,menyertai dan menikmati kita dengan hidup dalam damai sejahtera dan penuh.

Jangan takut membritaka firman Tuhan..Yakinlah ada Tuhan yang menjaga dan melindungi kita. Jerih lelah Paulus sia sia karena ada Tuhan yang menopang. Demikian juga usaha kita menyebarkan firman Tuhan tidak pernah sia-sia. Tuhan akan menumbuhkan dan memberikan pelayanan firman yang telah kita tanamkan waktu-Nya sudah tiba.

Slmt beraktivias diusbu yg baru..Tuhan Yesus berkat setiap langkah,rencana dan keputusan kita hari ini..Shalom🙏☺️

Sumber : http://suarareformasi.com/bacaan-firman-tuhan-hari-ini-lpj-gpm-kisah-para-rasul-18-9-10-detail-444635