Bagian firman Tuhan ini merupakan ucapan bijak dan didikan agar umat bisa membedakan mana yg baik dan mana yg jahat, yg benar dan yg salah serta berkenan dan tidaknya di mata Tuhan..Firman Tuhan" siapa loba akan keuntungan gelap, mengacaukan rumah tangganya, tetapi siapa membenci suap akan hidup"..
Tuhan menciptakan manusia untuk hidup dalam sebuah keluarga..Ketika kita berbicara ttg keluarga,kita tidak dapat memisahkannya dari kasih,hubungan,anak anak, komunikasi, masalah dan masih banyak lagi..
Ketika Tuhan menciptakan keluarga, Tuhan sudah tahu bahwa akan ada banyak kesulitan dan tantangan untuk membangun sebuah keluarga yg takut Tuhan..Oleh karena itu, Tuhan memperlengkapi kita dengan firmanNya..Firman yg sllu menuntun kita kepada suatu kebenaran..Firman yg mendidik dan memberikan kita nasihat ketika kita ada di jalan yg salah..Firman yg memberikan bagi kita petunjuk dari perilaku atau tindakan yg harus dilakukan..Firman yg mengajarkan kepada kita ttg perbuatan baik dan tidak menyimpang dari jalan Tuhan.."Siapa loba akan keuntungan gelap" yg menunjuk kepada perilaku mencari keuntungan dengan cara cara yg tidak benar atau menyimpang..Maksudnya adalah bahwa keinginan akan keuntungan gelap atau suap akan mengacaukan rumah tangga seseorang, orang yg menerima suap tersebut..Tetapi jika seseorang tidak suka menerima suap maka ia akan hidup, dalam arti diperkenan dan diberkati Tuhan..Penerima suap mengacaukan seisi rumahnya, karena ia memberi makan mereka dengan hasil yg tidak benar, dan sikap seperti ini lebih condong ke sikap yg tamak dan serakah..Perbuatan ini dapat mengakibatkan kehancuran, tidak hanya kepada pribadi tapi juga dapat mengacaukan rumah tangganya..Dan sikap demikian tdk berkenan di mata Tuhan, karena sikap ketamakan dan keserakahan tidak memberi keuntungan apa apa..
Firman Tuhan menyapa dan mengingatkan kita bahwa dalam menjalani hidup ini, kita harus jujur dan harus menjauhi diri dari sikap ketamakan dan keserakahan..Perbuatan yg menyimpang justru akan merugikan diri sendiri, keluarga tapi juga orang lain..Kita mesti hidup dalam kebenaran dan takut akan Tuhan..Kita mesti bekerja dengan tujuan yg benar..Bekerja bukanlah sekedar untuk mencapai kesuksesan dalam hidup tetapi memperoleh kehidupan yg sesungguhnya..Bekerja dengan memperhatikan sumber hikmat yaitu Tuhan..Kita harus banyak belajar bersandar kepada Tuhan agar rohani kita menjadi maju dan dewasa..
Selamat beraktivitas..Tuhan Yesus sllu jaga..lindungi dan berkati setiap langkah..rencana dan keputusan kita hari ini..Shalom🙏☺️