Asah Kreatifitas, WBP Rutan Masohi Hasilkan Karya Miniatur Kapal

Asah Kreatifitas, WBP Rutan Masohi Hasilkan Karya Miniatur Kapal

Masohi,suarareformasi.com - Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Masohi mengasah kreativitas di ruang bimbingan kerja (Bimker) dengan membuat beberapa jenis karya yang terbuat dari bahan dasar kayu menjadi miniatur kapal dan kaligrafi yang lumayan layak untuk diperhatikan serta perhatian . Sebab, di tengah keterbatasan ruang gerak, WBP tetap berkreasi untuk menghasilkan karya-karya berkelas dan layak untuk dipasarkan, Senin (12/9). 

“Hasil karya miniatur tersebut merupakan hasil dari pembinaan yang telah lama kami lakukan dan terus dikembangkan serta selalu memberikan dukungan fasilitas kepada WBP agar dapat mengembangkan kreativitasnya, sehingga dapat menjadi bekal nantinya ketika bebas dari masa hukumannya,” ucap Hakim Abdul Gani sebagai Kepala Subseksi Pelayanan Tahanan .

Bimbingan dan pendampingan terus dilakukan dengan berbagai metode salah satunya mempertontonkan video tutorial dalam membuat kerajinan kayu serta mencetakan gambar agar dapat melakukan duplikasi untuk melatih serta mengasah kreativitasnya agar tidak tumpul. Saat ini, WBP Rutan Masohi telah menghasilkan cukup banyak miniatur yang akan ditampilkan pada acara pameran minggu ini. 

Salah satu WBP, IS, mengatakan bahwa di Rutan Masohi selalu difasilitasi dan diberikan wadah untuk berkreasi, sekaligus untuk menghilangkan rasa jenuh selama berada di Rutan.

Bayu Muhammad sebagai Kepala Rutan Masohi turut mengapresiasi karya WBP yang masih terus mengembangkan kreativitas dengan segala keterbatasan dan ruang lingkup. “Semoga kedepannya semakin bertambah lagi WBP yang bisa berkreatifitas dengan cara mengikuti pembimbingan dan pembinaan berkala,” harapnya.(mario)

Sumber : http://suarareformasi.com/asah-kreatifitas-wbp-rutan-masohi-hasilkan-karya-miniatur-kapal-detail-444285